Langsung ke konten utama

Tema 1 Subtema 3 Pembelajaran 6

Kelas            : III 

Tema            : 1. Pertumbuhan dan Perkembangan Makhluk Hidup 

Sub Tema     : 3. Pertumbuhan Hewan 

Semester      : I (Ganjil)


Kompetensi Dasar :

Bahasa Indonesia 

  • 3.1 Mencermati kosakata dalam teks tentang konsep ciri-ciri, kebutuhan (makanan dan tempat hidup), pertumbuhan, dan perkembangan makhluk hidup yang ada di lingkungan setempat yang disajikan dalam bentuk lisan, tulis, visual, dan/atau eksplorasi lingkungan. 
  • 4.1 Menyajikan laporan tentang konsep ciri-ciri, kebutuhan (makanan dan tempat hidup), pertumbuhan dan perkembangan makhluk hidup yang ada di lingkungan setempat secara tertulis menggunakan kosakata baku dan kalimat efektif

SBDP 

  • mengetahui unsur-unsur rupa dalam karya dekoratif.
  • membuat karya  dekoratif.
Tujuan Pembelajaran
  • Peserta didik dapat mengetahui pertumbuhan daur hidup makhluk hidup. 
  • Peserta didik dapat menyampaikan pesan dengan membuat karya poster. 

--------------------------------------------------------------------------------------------------

Pertumbuhan Nyamuk
Nyamuk memiliki daur hidup seperti hewan lainnya. Daur hidup nyamuk dimulai dari telur. Telur nyamuk berada di atas air. Ketika sudah menetas, telur menjadi jentik-jentik. Jentik-jentik berubah menjadi pupa. Setelah beberapa waktu pupa berubah menjadi nyamuk.

Tahapan perkembangan nyamuk berlangsung cepat dan terjadi pada media air. Beberapa nyamuk dapat menjadi penyebar penyakit yang mematikan. Contoh penyakit yang ditularkan nyamuk adalah demam berdarah.

Daur Hidp Nyamuk

Penyakit demam berdarah dapat mengakibatkan kematian. Selain demam berdarah, banyak lagi penyakit lain yang ditularkan nyamuk. Salah satu penyebab berkembangnya nyamuk adalah banyaknya genangan air.

Membersihkan lingkungan serta membuang benda-benda yang sudah tidak dipakai agar tidak dijadikan tempat perkembangbiakan nyamuk. Oleh karena itu mari kita bersama-sama mengingatkan masyarakat agar menjaga lingkungan, melalui poster.

TUGAS :
Buatlah sebuah gambar poster yang bertema tentang, "Jaga Lingkungan agar terhindar dari penyakit Demam Berdarah."

contoh:



Gambar lah poster pada kertas menggambar atau kertas HVS putih. 
Gambar dan warnailah sesuai kreasi dengan menggunakan alat menggambar yang kalian punya. 
Gambar terbaik akan diposting pada Instagram sekolah @sdnLubangBuaya13.
--------------------------------------------------------------------------------------

Menjaga kebersihan lingkungan adalah tugas kita semua. Kita harus saling mengingatkan untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan. Menjaga kebersihan lingkungan perlu dilakukan agar dapat hidup nyaman dan sehat. Namun, menyampaikan pesan harus dilakukan dengan sikap yang baik dan bahasa yang santun.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kelas 3 Tema 1 Subtema 1 Pembelajaran 2 (BDR)

Kelas / Semester         :  3   / 1 Tema                           :  Pertumbuhan dan Perkembangan Makhluk Hidup (Tema 1) Sub Tema                   : Ciri-ciri Makhluk Hidup (Sub Tema 1) Muatan Terpadu         :  Bahasa Indonesia Pembelajaran ke         :   2 Assalamu'alaikum wr.wb SELAMAT PAGI.... Pada hari ini kita akan belajar lebih tahu mengenai Ciri-ciri mahkluk hidup. Kalian bisa baca teks dibawah ini dengan seksama yaa... Lalu jangan lupa dikerjakan tugas nyaa.. Selamat belajar :) CIRI - CIRI MAKHLUK HIDUP Ciri-ciri makhluk hidup adalah bergerak, bernapas, tumbuh, berkembang biak, memerlukan makanan dan air, peka terhadap rangsang. 1.     Bergerak  Makhluk hidup dapat bergerak sehingga dapat berpindah tempat. Cara bergerak makhluk hidup berbeda-beda. Makhluk hidup dapat bergerak dengan cara yang berbeda-beda. Manusia berjalan menggunakan kaki. Ikan berenang dengan sirip. Cicak merayap di dinding. Apakah tumbuhan juga bergerak? Tumbuhan juga dapat bergerak, meskipun

Tema 8 Subtema 2 Pembelajaran 4

  Assalamu‘alaikum warohmatullahi wabarokatuh, Selamat pagi,?  Anak-anak apa kabar hari ini?  Agar apa yang kita kerjakan bernilai ibadah dan mendapatkan pahala, jangan lupa mengawalinya dengan ucapan Bismillaahirrahmaanirrahiim. Anak-anak sebelum memulai kegiatan kita baca do‘a belajar dulu ya   ...  (Robbi zidni ‘ilman warzuqniy fahman) . Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk terus mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah. Ayah/Bunda yang hebat-hebat tetap semangat mendampingi putra putrinya di rumah, kita sama-sama berjuang untuk dapat memberikan pendidikan yang menyenangkan bagi anak-anak kita tercinta. 

Tema 1 Subtema 3 Pembelajaran 2

Kelas / Semester        :  3 /1 Tema                          :  Pertumbuhan dan Perkembangan Makhluk Hidup (Tema 1) Sub Tema                   :  Pertumbuhan Hewan (Sub Tema 3) Muatan Terpadu          :  Bahasa Indonesia, PPkN, Mtk Pembelajaran ke        :  2 Kompetensi Dasar : PPKn  3.1 Memahami arti gambar pada lambang negara “Garuda Pancasila“.  4.1 Menceritakan arti gambar pada lambang negara “Garuda Pancasila“.  Bahasa Indonesia  3.1 Mencermati kosakata dalam teks tentang konsep ciri-ciri, kebutuhan (makanan dan tempat hidup), pertumbuhan, dan perkembangan makhluk hidup yang ada di lingkungan setempat yang disajikan dalam bentuk lisan, tulis, visual, dan/atau eksplorasi lingkungan.  3.2 Menyajikan laporan tentang konsep ciri-ciri, kebutuhan (makanan dan tempat hidup), pertumbuhan dan perkembangan makhluk hidup yang ada di lingkungan setempat secara tertulis menggunakan kosakata baku dan kalimat efektif. Matematika 3.1 Menjelaskan sifat-sifat operasi hitung pada bilan