Langsung ke konten utama

Home Learning Tema 6 Subtema 4 Pembelajaran 6 (Jum'at 19 Februari 2021)

 Bismillahirohmanirrohim

Assalamu'alaikum Warrahmatulahi Wabarakatuh

Anak-anak ibu yang hebat dan cerdas sudah siap belajar hari ini?

Mari kita awali dengan berdo’a terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini!

Selanjutnya mintalah bantuan kepada Ayah/bunda selama melakukan kegiatan pembelajaran, ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, dan ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

-----------------------------------------------------------------------

Tema 6 : Energi dan Perubahannya
Sub Tema 4 : Penghematan Energi
Pembelajaran : 6

Tujuan Pembelajaran
1.  Dengan mengamati gambar ,Siswa dapat menemukan pokok-pokok informasi berkaitan dengan penghematan energi dengan tepat.
2.  Dengan kegiatan tanya jawab, Siswa dapat memberikan contoh kewajiban dan hak sebagai warga sekolah Sesuai konteks pembelajaran dengan tepat.
3.  Dengan mengamati gambar,Siswa dapat menyelesaikan masalah sehari -hari yang berkaitan dengan luas dalam satuan tidak baku menggunakan benda-benda konkret dengan benar.
-----------------------------------------------------------------------
Perhatikan gambar berikut! 
Pada gambar menunjukkan pemanfaatan air hujan. Air hujan yang digunakan untuk kegiatan lain termasuk menghemat air. Buatlah cerita berdasarkan gambar berikut!


Oke sekarang, dari gambar diatas kita dapat menjadikan sebuah cerita..

   Air Hujan adalah Berkah

 Air hujan merupakan berkah. Air hujan sangat bermanfaat bagi kehidupan. Baik bagi manusia, hewan, maupun tumbuhan. Air hujan digunakan untuk minum oleh hewan. Air hujan juga dapat membuat tumbuhan hidup subur.

    Bagi manusia, air hujan pun tak kalah penting. Air hujan dapat dimanfaatkan untuk menghemat energi. Kita harus menghemat penggunaan air. Dengan demikian, kita dapat memanfaatkan air hujan untuk kebutuhan lainnya.

    Saat hujan turun, letakkan ember di halaman atau teras rumah untuk menampungnya. Air hujan yang sudah ditampung tersebut dapat digunakan untuk keperluan rumah tangga. Air hujan dapat digunakan untuk mencuci piring. Bisa juga digunakan untuk mencuci motor. Lalu air hujan tersebut juga digunakan untuk menyiram tanaman. Dengan demikian, kita dapat menghemat penggunaan air. 


Nah dari penjelasan diatas tentang Air Hujan adalah Berkah. Kita mendapatkan 5 Hal yang kamu pelajari berdasarkan cerita diatas yaitu,

1. Air hujan yang turun dari langit dapat dimanfaatkan dalam kehidupan sehari-hari.
2. Air hujan dapat dimanfaatkan untuk membesihkan peralatan dapur yang kotor.
3. Peralatan dapur yang mensih juga menjamin kita mendapatkan makanan yang bersih.
4. Air hujan dapat dimanfaatkan untuk mencuci kendaraan.
5. Air hujan dapat digunakan untuk menyiram tanaman.

---------------------------------------------------------------------

Pemanfaatan Air Hujan

Pada saat terjadi hujan banyak air hujan yang jatuh dari langit. Curah hujan yang tingi kebanyakan terbuang mengalir begitu saja ke sungai. Bahkan tidak sedikit daerah yang mengalami banjir akibat hujan ini.

Sebenarnya air hujan yang turun tersebut dapat dimanfaatkan untuk beberaa kegiatan rumah tangga. Air hujan yang turun dapat ditampung dalam wadah. Memanfaatkan air hujan ternyata dapat mengurangi pemnfaatn air tanah. Dengan demikian memanfaatkan air hujan merupakan tindakan yang bijak.

Air hujan yang sudah terkumpul dapat dimanfaatkan dalam kegiatan rumah tangga. Misalnya pada saat memasak air hujan ini dapat digunakan untuk mencuci peralatan masak yang kotor. Peralatan seperti panci, wajan, alat memasak lainnya dapat dibersihkan dengan air hujan tersebut.

Ternyata air hujan dapat memberikan banyak manfaat dalam kehidupan sehari-hari. Dengan air hujan yang kita tampung tersebut kita dapat memperoleh makanan sehat yang kita butuhkan.

Air hujan juga dapat digunakan untuk mencuci sepeda dan sepeda motor. Sepeda dan sepeda motor menjadi bersih. Mencuci sepeda dan sepeda motor menggunakan air hujan lebih menghemat persediaan air bersih yang ada di rumah kita.

Manfaat lain dari air hujan ini juga dapat digunakan untuk menyiram tanaman yang ada di sekitar rumah. Menyiram tanaman di sekitar rumah juga merupakan bagian dari menjaga kesehatan lingkungan. Dengan lingkungan yang sehat hidup kita juga bertambah sehat.

------------------------------------------------


Perlu kerja sama semua anggota keluarga untuk menghemat energi. 

Kerja sama untuk saling mengingatkan. 

Kerja sama untuk mengerjakan. 

Kalian berhak mendapat saran untuk memperbaiki sikap. 

Kalian berkewajiban melaksanakan saran yang diberikan. 

Kalian juga berkewajiban memberikan saran yang baik untuk teman.

*Perhatikan gambar dibawah ini

Gambar 1 : Proses belajar di kelas berjalan dengan lancar. Hak saya adalah memperoleh ilmu yang dibutuhkan. Kewajiban saya adalah mendengarkan penjelasan guru, dan menjaga ketertiban kelas.

Gambar 2 : Kelas menjadi tempat yang nyaman untuk belajar. Hak saya adalah mendapatkan suasana belajar yang nyaman. Kewajiban saya adalah menjaga kebersihan kelas dengan melaksanakan piket


Gambar 3 :  Memiliki lingkungan sekolah yang asri. Hak saya adalah mendapatkan lingkungan sekolah yang mendukung proses belajar mengajar. Kewajiban saya adalah menjaga dan merawat tanaman yang ada di lingkungan sekolah.

Gambar 4 : Memiliki tempat penyebrangan yang aman. Hak saya adalah dapat menyeberang jalan dengan aman. Kewajiban saya adalah mematuhi tata tertib yang ada di jalan raya.


Jadi seperti itulah, dalam menjalankan kehidupan harus seimbang antara kewajiban dan hak. Wajib menjalankan kewajiban-kewajiban kita yang ada di sekolah, dikeluarga, dirumah, di tempat umum. Dengan menjalankan kewajiban maka kita akan mendapatkan hak kita dalam hidup dan sebagai warga negara.

--------------------------------

Pada pertemuan sebelumnya, kalian sudah mempelajari dan ditugaskan untuk menghitung luas bagian dengan menghitung jumlah satuan pergi yaa..

Bisa kita simak pada gambar dibawah ini


Berapa luas bagian yang berwarna biru? Oke, mari kita hitung!




Jadi Luas bagian yg berwarna biru adalah 11 persegi satuan


-----------------------------------------------------

Nah begitulah penjelasan materi kali ini pada Tema 6 Subtema 4 Pembelajaran 5 , mudah bukan?

Untuk mengetahui apakah kalian sudah paham tentang materi tersebut, selanjutnya kerjakan tugas berikut yaa...

Tugas :
1. Perhatikan gambar pada halaman 192, lalu Cobalah jawab soal matematika, pada halaman 193, No 1- 5.

Jangan lupa untuk kirimkan foto kalian dan kumpulkan tugas kalian dalam bentuk foto dan kirimkan melalui Classroom Setelah itu ucapkan terima kasih kepada Ayah/bunda yang telah mendampingi belajar di rumah hari ini. Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar. Terima kasih, sampai jumpa besok , tetap semangat yaaa...... Assalamualaikum Warahmatulahi Wabarakatuh #salamsehat #salamkompak #IngatPesanIbu


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kelas 3 Tema 1 Subtema 1 Pembelajaran 2 (BDR)

Kelas / Semester         :  3   / 1 Tema                           :  Pertumbuhan dan Perkembangan Makhluk Hidup (Tema 1) Sub Tema                   : Ciri-ciri Makhluk Hidup (Sub Tema 1) Muatan Terpadu         :  Bahasa Indonesia Pembelajaran ke         :   2 Assalamu'alaikum wr.wb SELAMAT PAGI.... Pada hari ini kita akan belajar lebih tahu mengenai Ciri-ciri mahkluk hidup. Kalian bisa baca teks dibawah ini dengan seksama yaa... Lalu jangan lupa dikerjakan tugas nyaa.. Selamat belajar :) CIRI - CIRI MAKHLUK HIDUP Ciri-ciri makhluk hidup adalah bergerak, bernapas, tumbuh, berkembang biak, memerlukan makanan dan air, peka terhadap rangsang. 1.     Bergerak  Makhluk hidup dapat bergerak sehingga dapat berpindah tempat. Cara bergerak makhluk hidup berbeda-beda. Makhluk hidup dapat bergerak dengan cara yang berbeda-beda. Manusia berjalan menggunakan kaki. Ikan berenang dengan sirip. Cicak merayap di dinding. Apakah tumbuhan juga bergerak? Tumbuhan juga dapat bergerak, meskipun

Tema 8 Subtema 2 Pembelajaran 4

  Assalamu‘alaikum warohmatullahi wabarokatuh, Selamat pagi,?  Anak-anak apa kabar hari ini?  Agar apa yang kita kerjakan bernilai ibadah dan mendapatkan pahala, jangan lupa mengawalinya dengan ucapan Bismillaahirrahmaanirrahiim. Anak-anak sebelum memulai kegiatan kita baca do‘a belajar dulu ya   ...  (Robbi zidni ‘ilman warzuqniy fahman) . Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk terus mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah. Ayah/Bunda yang hebat-hebat tetap semangat mendampingi putra putrinya di rumah, kita sama-sama berjuang untuk dapat memberikan pendidikan yang menyenangkan bagi anak-anak kita tercinta. 

Tema 1 Subtema 3 Pembelajaran 2

Kelas / Semester        :  3 /1 Tema                          :  Pertumbuhan dan Perkembangan Makhluk Hidup (Tema 1) Sub Tema                   :  Pertumbuhan Hewan (Sub Tema 3) Muatan Terpadu          :  Bahasa Indonesia, PPkN, Mtk Pembelajaran ke        :  2 Kompetensi Dasar : PPKn  3.1 Memahami arti gambar pada lambang negara “Garuda Pancasila“.  4.1 Menceritakan arti gambar pada lambang negara “Garuda Pancasila“.  Bahasa Indonesia  3.1 Mencermati kosakata dalam teks tentang konsep ciri-ciri, kebutuhan (makanan dan tempat hidup), pertumbuhan, dan perkembangan makhluk hidup yang ada di lingkungan setempat yang disajikan dalam bentuk lisan, tulis, visual, dan/atau eksplorasi lingkungan.  3.2 Menyajikan laporan tentang konsep ciri-ciri, kebutuhan (makanan dan tempat hidup), pertumbuhan dan perkembangan makhluk hidup yang ada di lingkungan setempat secara tertulis menggunakan kosakata baku dan kalimat efektif. Matematika 3.1 Menjelaskan sifat-sifat operasi hitung pada bilan